Setelah WhatsApp sekarng giliran layanan berbagi foto dan video milik Meta, yaitu Instagram, sampai berita ini diterbitkan instagram masih mengalami masalah alias down.
bahkan banyak pengguna yang berbondong-bondong melaporkan bahwa akun mereka di instargam sekarang di tangguhkan atau kena suspend. hal ini diklaim tidak hanya terjadi di Indonesia melainkam secara global.

Situs navigasi platform Down Detector menunjukan laporan instagram down meningkat hingga saat ini mencapai 7609 orang selama 24 jam terakhir
sampai sekarang belum diketahui alasan dan penyebab masalah tersebut. Baik Instagram, melalui akun Twitter resminya mengatakan sedang menyelidiki layanannya tersebut.
Kami menyadari bahwa beberapa dari Anda mengalami masalah saat mengakses akun Instagram Anda. Kami sedang menyelidikinya dan mohon maaf atas ketidaknyamanannya. #instagramdown,” tweet @InstagramComms
We're aware that some of you are having issues accessing your Instagram account. We're looking into it and apologize for the inconvenience. #instagramdown
— Instagram Comms (@InstagramComms) October 31, 2022
banyak pengguna yang mengeluhkan akun mereka terkena suspend, dan kemudian mengajukan banding, sehingga akun mereka ter-logout dengan sendirinya,
setelah itu pengguna mencoba kembali login dan menampilkan informasi bahwa akun mereka tidak terdaftar.